Berita PaskomnasBULOG Akan Dapat Toko Khusus di PASKOMNAS

Bulog Akan Dapat Toko Khusus di Paskomnas

TANGERANG —Perum Bulog akan mendapatkan toko khusus di seluruh jaringan Pasar Komoditi Nasional Indonesia untuk menjaga stabilitas harga.

Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita mengatakan Bulog mendapat mandat untuk melakukan stabilisasi harga. Untuk itu, Bulog bakal mendapatkan tempat khusus di jaringan Pasar Komoditi Nasional (Paskomnas).

Nantinya, toko Bulog tersebut akan menjajakan bahan pokok sesuai harga yang ditetapkan pemerintah. “Tapi tetap tidak akan merugikan pedagang eceran. Tapi begitu harga melonjak tinggi, Bulog akan supply dengan harga yang ditetapkan,” ujar Enggartiasto dalam kunjungannya ke Pasar Induk Tanah Tinggi Tangerang, Senin malam (22/8/2016).

Selain di Paskomnas, Bulog pun akan hadir di lokasi lainnya yakni di jaringan PD Pasar Jaya. Enggar menyebut, jika skema ini berhasil, maka akan diterapkan di seluruh Indonesia dengan beberapa penyesuaian.

Paskomnas merupakan grup perusahaan yang bergerak di bidang pengembangan jaringan pasar induk. Hingga kini, ada tiga jaringan Paskomnas yakni Pasar Induk Tanah Tinggi Tangerang, Pasar Induk Jakabaring Palembang, dan Pasar Induk Osowilangun Surabaya.

Untuk menjangkau pasar yang lebih luas, Paskomnas juga memasarkan produknya secara online.

 


Berita PaskomnasBerita Terkait